Kegiatan yang digelar tiap hari selama bulan Ramadhan ini mengulas sejumlah persoalan Keagamaan dalam bidang FIQHI menurut pandangan Al Imam Al Qadli Abul Walid Muhammad bin Ahmad bin Muhammad bin Ahmad Ratsid Al Qurthubi atau dikenal dengan Ibnu Rusyd Al Qadli, Sang pengarang Kitab dengan membandingkan pendapat-pendapat beberapa mazhab.
"Selain untuk nambah khazanah keilmuan, isi ramadhan dengan kebaikan, juga karena pesan Gurutta' ajarkan itu." Ungkap Ustad Badruzzaman kepada Suara ANNAHDLAH UP.
Seperti tampak pada Senin (15/07/2013) yang bertepatan dengan hari ke 6 Ramadhan pagi. Kajian kitab kuning yang bernama lengkap Bidayatul Mujtahid Wa Nihayatul Muqtasid membahas tentang batasa-batasan membasuh kepala saat berwudhu. Pengajian Takhassus ini dipimpin langsung oleh pimpinan 1 Pondok Pesantren ANNAHDLAH, H. Badruzzaman Harisah, Lc.
Pengajian rutin selama ramadhan ini dihadiri oleh beberapa santri dan alumni yang masih berada di wilayah Makassar. Sehingga santri maupun alumni yang notabene tidak memiliki pekerjaan di waktu tersebut dapat mengikuti pengajian kitab Bidayatul Mujtahid ini.
DOWNLOAD KITAB BIDAYATUL MUJTAHID WA NIHAYATUL MUQTASID
Bagi yang ingin mendownload kitab Bidayatul Mujtahid Wa Nihayatul Muqtasid silahkan klik link di bawah ini.. Terima kasih, semoga membantu...!!!
Klik Di Sini
0 comments:
Post a Comment